Irawati, Irawati (2023) Gambaran Tingkat Pengetahuan Perawat Tentang Mobilisasi Dini Pada Pasien Post Operasi Di Rumah Sakit Umum Daerah Muara Teweh Tahun 2023. Other thesis, STIKES Suaka Insan Banjarmasin.
Text
judul dan lembar persetujuan.pdf Download (185kB) |
|
Text
daftar isi dan abstarak.pdf Download (38kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (43kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (127kB) |
|
Text
BAB III.pdf Download (88kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (106kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (16kB) |
|
Text
Manuscript.pdf Download (75kB) |
|
Text
daftar pustaka.pdf Download (1MB) |
Abstract
GAMBARAN TINGKAT PENGETAHUAN PERAWAT TENTANG MOBILISASI DINI PADA PASIEN POST OPERASI DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH MUARA TEWEH TAHUN 2023 Irawati1, Dyah Trifianingsih2, Aulia Rachman3 INTISARI Latar Belakang : Pengetahuan merupakan suatu proses penting dalam membentuk perilaku seseorang untuk melakukan sesuatu. Salah satu perilaku yang diperlukan setelah pasien dilakukan operasi adalah mobilisasi dini. Mobilisasi dini diperlukan pada pasien post operasi agar membentuk kemandirian pasien untuk bergerak secara bertahap sampai pasien mampu melakukan aktivitas mandiri dan dapat mengurangi komplikasi post operasi. Tujuan : Untuk mengetahui gambaran pengetahuan perawat tentang mobilisasi dini pada pasien post operasi di Rumah Sakit Umum Daerah Muara Teweh. Metode : Penulis menggunakan metode penelitian deskriftif kuantitatif, sampel dalam penelitian ini adalah perawat ruang rawat inap RSUD Muara Teweh yang berjumlah 30 responden yang diambil dengan tehnik non-probability sampling jenis convenience sampling. Instrumen yang digunakan kuesioner dan data dianalisa menggunakan univariat. Hasil : Hasil penelitian ini diperoleh pengetahuan perawat tentang mobilisasi dini post operasi di RSUD Muara Teweh dengan kategori baik yang berjumlah 26 orang (86,67%), dan kategori cukup berjumlah 4 orang (13,33%). Kesimpulan : Pengetahuan perawat ruang rawat inap RSUD Muara Teweh tentang mobilisasi dini post operasi berada dalam kategori baik. Pentingnya perawat memiliki pengetahuan dan memahami terkait mobilisasi dini supaya bisa mengaplikasikannya ke pasien. Kata kunci : Mobilisasi Dini, Pengetahuan Perawat, Post Operasi. 1Mahasiswa Program Studi Ilmu Keperawatan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Suaka Insan Banjarmasin 2Dosen Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Suaka Insan Banjarmasin 3Dosen Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Suaka Insan Banjarmasin DESCRIPTION OF NURSES' KNOWLEDGE LEVEL ABOUT EARLY MOBILIZATION OF POST OPERATING PATIENTS AT MUARA TEWEH REGIONAL GENERAL HOSPITAL 2023 Irawati1, Dyah Trifianingsih2, Aulia Rachman3 ABSTRACT Background: Knowledge is an important process in shaping a person's behavior to do something. One of the behaviors required after surgery is early mobilization. Early mobilization is needed in postoperative patients in order to form the patient's independence to move gradually until the patient is able to carry out independent activities and can reduce postoperative complications . Objective: To find out the description of nurses' knowledge about early mobilization in postoperative patients at the Muara Teweh Regional General Hospital. Methods: The author used a quantitative descriptive research method, the sample in this study were inpatient nurses at Muara Teweh Hospital, totaling 30 respondents who were taken using a non-probability sampling technique with the type of convenience sampling. The instrument used was a questionnaire and data were analyzed using univariate. Results: The results of this study obtained the knowledge of nurses about early postoperative mobilization at Muara Teweh General Hospital with a good category totaling 26 people (86.67%), and an adequate category totaling 4 people (13.33%). Conclusion: The knowledge of nurses in the inpatient room at Muara Teweh General Hospital regarding early postoperative mobilization is in the good category. It is important for nurses to have knowledge and understand related to early mobilization so they can apply it to patients. Keywords: Early Mobilization, Nurse Knowledge, Post Operation. 1Nursing Science Study Program Students Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Suaka Insan Banjarmasin 2Lecturer Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Suaka Insan Banjarmasin 3Lecturer Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Suaka Insan Banjarmasin
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science |
Divisions: | S1 Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | Abdul Kadir S.Kom |
Date Deposited: | 11 Jan 2024 02:02 |
Last Modified: | 11 Jan 2024 02:02 |
URI: | https://repository.stikessuakainsan.ac.id/id/eprint/259 |
Actions (login required)
View Item |