Aulia, Rachman and Bahrul, Ilmi and Yeni, Mulyani (2020) Studi Fenomenologi Pengalaman Pasien Dalam Penanganan Patah Tulang Dengan Ba’urut. Jurnal Keperawatan Suaka Insan.
Text
STUDI FENOMENOLOGI.pdf Download (362kB) |
Abstract
ABSTRAK Latar Belakang : Berbagai macam jenis penatalaksanaan untuk patah tulang dapat ditemukan di masyarakat, dan masyarakat bebas memilih sendiri tindakan mana yang mereka yakini. Data Riskesdes 2018 menunjukkan bahwa masyarakat Kalimantan Selatan yang memilih pemanfaatan pelayanan kesehatan tradisional seperti pijat urut/baurut dan penyehat tradisional dibandingnya pengobatan medis masih sangat tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk mengekplorasi pengalaman pasien dalam penanganan patah tulang dengan Ba’urut di Kalimantan Selatan. Metode : Desain penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Pengumpulan data menggunakan wawancara mendalam terhadap 5 (lima) partisipan yang diambil dengan teknis purposive sampling berdasarkan kriteria inklusi. Analisis data menggunakan teknik analisis data kualitatif Cresswel. Hasil penelitian : Penelitian ini menemukan 4 (empat) tema utama yaitu (1) Alasan ekonomi dan kemudahan pelayanan, (2) Proses baurut, (3) Dampak fisik setelah baurut, (4) Respon psikologis dari hasil pengobatan baurut. Kesimpulan: Adanya berbagai macam faktor yang mempengaruhi dari pemilihan pengobatan baurut ini perlu diperhatikan terutama adanya peran serta petugas kesehatan yang mengedukasi sebagai care giver dalam memberikan pilihan dalam mengambil keputusan pengobatan yang akan diambil dengan memperhatikan adanya gejala sisa yang akan ditimbulkan dari baurut. Kata kunci : pengalaman, penanganan patah tulang, Baurut
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science |
Depositing User: | Abdul Kadir S.Kom |
Date Deposited: | 15 Aug 2023 01:44 |
Last Modified: | 15 Aug 2023 01:44 |
URI: | https://repository.stikessuakainsan.ac.id/id/eprint/130 |
Actions (login required)
View Item |