PERBANDINGAN KUALITAS TIDUR SISWA/SISWI KELAS XI SMA NEGERI 11 BANJARMASIN DENGAN KUALITAS TIDUR SISWA/SISWI KELAS XI SMA FRATER DON BOSCO BANJARMASIN TAHUN 2018

Pinalosa, Luis (2018) PERBANDINGAN KUALITAS TIDUR SISWA/SISWI KELAS XI SMA NEGERI 11 BANJARMASIN DENGAN KUALITAS TIDUR SISWA/SISWI KELAS XI SMA FRATER DON BOSCO BANJARMASIN TAHUN 2018. Other thesis, STIKES SUAKA INSAN.

[img] Text
COVER ABSTRAK.doc

Download (111kB)

Abstract

Kualitas tidur adalah kepuasan seseorang terhadap tidur. Pelajar atau remaja sangat rentan mengalami kualitas tidur yang buruk karena jam normal yang seharusnya digunakan untuk tidur dialih fungsikan oleh remaja untuk mengerjakan tugas. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis perbandingan kualitas tidur siswa/siswi kelas XI di SMA Negeri 11 Banjarmasin yang menerapkan full day school dengan kualitas tidur siswa/siswi kelas XI di SMA Frater Don Bosco Banjarmasin yang tidak menerapkan full day school. Metodeologi penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian kausal komparatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan metodeprobability sampling dengan jenis simple random sampling dengan jumlah sampel berjumlah 208 siswa/siswi. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan lembar kuesioner Pittsburgh Sleep Quality Index (PSQI). Uji statistik menggunakan Mann Whitney/U-test. Hasil penelitian siswa/siswi kelas XI SMA Negeri 11 Banjarmasinmayoritas berada pada kategori kualitas tidur cukup berjumlah 45 responden (21,6%). Sedangkan untuk siswa/siswi kelas XI SMA Frater Don Bosco Banjarmasin mayoritas berada pada kategori kualitas tidur baik berjumlah 78 responden (37,5%). Hasil uji komparasi Mann whitney/U-test, diperoleh nilai signfikansi <0,05 p valuesebesar 0,001 menunjukkan terdapat perbedaan antara kualitas tidur siswa/siswi yang menjalani sistem pembelajaran full day school dengan kualitas tidur siswa/siswi yang tidak menjalani sistem pembelajaran full day school

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: S1 Ilmu Keperawatan
Depositing User: Abdul Kadir S.Kom
Date Deposited: 28 Jul 2021 00:18
Last Modified: 28 Jul 2021 00:18
URI: https://repository.stikessuakainsan.ac.id/id/eprint/31

Actions (login required)

View Item View Item